Beberapa waktu yang lalu beredar kabar bahwa Windows 8 bakal hadir pada tahun 2012 mendatang. Adapun versi beta Windows 8 akan dimulai di awal 2011. Suksesor Windows 7 tersebut memang direncanakan hadir setelah tiga tahun kehadiran Windows 7 di pasaran. Microsoft mengungkap bahwa mereka takkan mengulangi jeda waktu lama yang terjadi antara evolusi Windows XP ke Vista.
Sayangnya, Microsoft belum buka suara. Raksasa software asal Redmond itu belum memberi konfirmasi resmi. Sebagai informasi, dokumen Windows 8 sebelumnya pernah bocor ke publik. Salah satu yang terungkap dalam dokumen itu, Windows 8 akan difokuskan pada tiga bentuk perangkat: laptop, PC ‘all in one’ dan slate alias tablet.
Sebelumnya, Mary-Jo Foley dari Zdnet pernah mengungkapkan bahwa Microsoft telah rampung meramu Milestone 1, yang bakal menjadi cikal bakal Windows 8. Versi betanya kemungkinan bakal hadir mulai 2011.
Prediksi 8 fitur baru yang bakal ada pada Windows 8 :
1. Toko Aplikasi
Coba pikirkanlah toko aplikasi App Store milik Apple, atau Android Marketplace milik Google, yang bakal dibuat oleh Microsoft. Rumornya toko aplikasi Windows tersebut bernama Windows Store. Bisa jadi toko aplikasi ini digabungkan dengan Windows Phone 7 dan mendukung Xbox 360. Siapa tahu..
2. Internet Explorer 9
Kemungkinan browser Internet Explorer 9 (IE9) bakal kembali dipaket oleh Microsoft saat meluncurkan Windows 8. Mengapa? Hal ini mungkin karena pasar IE terus digerogoti browser-browser tandingan seperti Firefox dan Chrome, yang kini makin diminati.
3. Windows Live 5
Detail Windows Live 5, mungkin bakal hadir setelah Windows 8 dikapalkan. Windows Live Wave 4 beta kini telah tersedia. Dalam hal ini fitur sinkronisasi patut diacungi jempol. Kita tunggu saja apa yang baru pada Windows Live 5.
4. Jadwal Peluncuran Windows 8
Windows 8 dikabarkan meluncur pada pertengahan 2012, sementara versi betanya ada pada pertengahan 2011.
5. Aplikasi Berbasis Web
Aplikasi berbasis web kini merupakan ‘sawah’ yang menjanjikan bagi para pengembang software. Dengan adanya toko aplikasi Windows, semoga Microsoft telah membidik hal ini.
6. Tiga Kategori Baru Windows 8
Menurut Microsoft, Windows 8 ditujukan pada tiga jenis kategori PC: ‘Lap PC’, ‘Workhorse PC’, dan ‘Family Hub PC’. Kemungkinan, kategori Lap PC adalah netbook, notebook dan tablet. Sementara workhorse dan Family Hub lebih ditujukan untuk kantoran serta keluarga.
7. Digital Media
Saat membahas digital media milik Microsoft, yang terbesit di kepala adalah: Windows Media Player, Windows Media Center, dan Zune. Nah, kabarnya Windows 8 akan mendukung format baru seperti AVC HD, 3D video, serta multiple MPEG-4 formats berbasis web, serta MJPEG, MPEG-2 (decoding/encoding), H.264 (encoding), dan WMV sendiri.
8. Kinect Pada Windows 8
Sensor gerak pada Microsoft kini telah hadir. Walau hanya diproduksi untuk Xbox 360, namun sekedar berandai-andai boleh saja kan? Alangkah asyiknya seandainya Kinect pun diadopsi pada game-game dengan Windows 8. Microsoft pun pasti bakal lebih kaya, saat bekerjasama dengan para vendor game.
Referensi : www.winsupersite.com, windows8news.com, windows8center.com, www.detikinet.com
About Me
Blog Archive
-
►
2014
(3)
- ► Februari 2014 (1)
- ► Januari 2014 (2)
-
►
2013
(13)
- ► Desember 2013 (2)
- ► Oktober 2013 (2)
- ► September 2013 (2)
- ► Agustus 2013 (1)
- ► Maret 2013 (1)
- ► Februari 2013 (3)
- ► Januari 2013 (1)
-
►
2012
(54)
- ► Desember 2012 (2)
- ► Oktober 2012 (1)
- ► September 2012 (2)
- ► April 2012 (9)
- ► Maret 2012 (6)
- ► Februari 2012 (10)
- ► Januari 2012 (8)
-
▼
2011
(214)
- ► Desember 2011 (7)
- ► November 2011 (9)
- ► Oktober 2011 (5)
- ► September 2011 (9)
- ► Agustus 2011 (3)
-
▼
Mei 2011
(24)
- Driver HP Pavilion dv7-1129wm Untuk Windows Vista
- Panduan penggunaan/Instalasi GARUDA
- Garuda OS ( Sistem Operasi asli Indonesia )
- MAJAPAHIT AWARD I
- Cara Membuat Tombol Hide & Show (spoiler)
- Facebook Perketat Verifikasi Login
- Membuat Hotspot ( Ad hoc) menggunakan Wi-Fi Laptop...
- Axioo TVR Drivers For Windows XP
- Cara Membuat Chat Box Muncul Dari Atas
- HP Drivers Update Utility 2.8
- Photo Calendar Maker 1.81
- Cara percepat Kinerja Komputer
- Cara Membuat Banner Animasi 468 x 60 Gratis
- Cara booting dari Flashdisk untuk PC yang tidak su...
- Microsoft Activation Pack 2011
- Software Unlock Kode Keamanan HP
- Tips Ber-Internet Di Warnet
- Cara Menambah Bandwidth Pada Windows
- Aplikasi Nimbuzz PC (komputer)
- Disable Atau Enable Klik Kanan Pada Windows
- Cara Menyembunyikan Icon di System Tray
- Windows XP 7 Genius Edition 3
- Hati2!! Antivirus Berisi Trojan Fakealert
- 8 Fitur Baru Pada Windows 8
- ► April 2011 (33)
- ► Maret 2011 (36)
- ► Februari 2011 (40)
- ► Januari 2011 (19)
-
►
2010
(40)
- ► Desember 2010 (31)
- ► November 2010 (9)
Daftar Isi
Entri Populer
-
Facebook adalah jaringan sosial yang banyak diminat dan kita dapat merasakan manfaat menggunakan facebook. Agar tidak bosan kita dapat mena...
-
Kebanyakan tool parameter hanya menampilkan 1 parameter saja, seperti Prchecker yang hanya menampilkan tingkatan Google Page Rank saja. Ata...
-
Selamat malam sobat2 semua,kemarin saya memberikan sebuah software Penterjemah Al’Quran bagi saudara-saudara kita yang beragama Islam. Mala...
-
Sehubungan dengan tips saya yang lalu yaitu mengenai Cara Membobol Password Bios Komputer / Laptop ,maka pada kesempatan ini saya akan menco...
-
Mungkin sobat pernah mengalami printer canon IP1200, IP1300, IP1600, IP1700 yang kamu pakai tiba-tiba tidak bisa ngeprint. Dan lampu indikat...
0 komentar:
Posting Komentar